15 Mei 2019, Balai Riset Pemuliaan Ikan (BRPI) menerima kunjungan dari dosen dan staf Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof.Dr.Ir. Iskandar Siregar dan M. Miftah Rahman, S.Hut, M.Si bersama peneliti Dr. Sujith Ravi, Necholas C. Daverzes Ph.D, departemen of earth and environmental sciences Temple University USA. Dr.Ir.Bambang Gunadi, M.Sc selaku Plh. Kasih Pelayanan Teknis mewakili kepala balai menyambut tamu kunjungan tersebut.
Pada pertemuan, Prof.Dr.Ir. Iskandar Siregar menyampaikan maksud dan tujuan yaitu untuk melakukan survei serta lebih mengenal sistem akuakultur yang ada di BRPI.
Pada kesempatan ini, Dr.Ir.Bambang Gunadi, M.Sc menyampaikan profil BRPI dan produk ikan unggulan hasil pemuliaan. Selanjutnya diperdalam dengan diskusi yang mengarah pada fasilitas hacthary serta sarana dan prasarana alat perikanan seperti pengguna paddle wheel, pompa air dan airator dll, yang digunakan pada kegiatan budidaya, tujuanya tersebut juga untuk alat-alat yang digunakan dan mengetahui besar daya energi listrik yang butuhkan alat tersebut.
Dr. Sujith Ravi mengungkapkan bahwa sedang melakukan penelitian dan pendalam penggunaan panel surya. Sebelumnya, panel surya ini telah aplikasi dalam kegiatan perkebunan, pertanian maupun rumah tangga untuk menjalankan alat yang digunakan panel surya juga dapat digunakan pada sistem perikanan.
Suatu trobosan bagi kegiatan budidaya dalam penggunaan panel surya dalam pemanfaatan sinar matahari sebagai sumber energi listrik dalam kegiatan perikanan selain ramah lingkungan. Menanggapi hal tersebut, perlu adanya sangat memungkinkan di aplikasikan pada sistem budidaya terutama pada kegiatan perikanan seperti ditambak yang jauh dari aliran Pembangkit Tenaga Listrik (PLN) untuk itu perlu adanya diskusi lebih lanjut untuk kolaborasi kerjasama dalam kegiatan penelitian BRPI.
No responses yet